Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

REFLEKSI PERTEMUAN KEDUA (3 DAN 4)

Kelompok 3 
LINGKUNGAN BIOTIK DAN ABIOTIK
(CAHAYA DAN SUHU)

Cahaya dan suhu merupakan salah satu kompenen dari biosfer yaitu faktor abiotik. 
Cahaya memiliki peranan terhadap tumbuhan. Peranan tersebut antara lain adalah  Fotoperiodisme, Fotoenergetik, Fotodestruktif, Fotokibernetik, Fotomorgenesis, Fototropisme.
Ada dua stratetegi adaptasi tumbuhan terhadap cahaya, yaitu terhadap cahaya anatomi dan morfologi.
Strategi adaptasi tumbuhan terhadap cahaya anatomi : Pada tumbuhan holiophyta dapat merespon kondisi ekstrim tempat tumbuhnya, seperti adanya kelenjar garam pada golongan sekreter dan kulit yang mengelupas pada golongan non sekreter sebagai tanggapan pada lingkungan yang berkadar garam tinggi.
Strategi adaptasi tumbuhan terhadap cahaya morfologi  :  Tumbuhan xerofit , Tumbuhan  hidrofit, Tumbuhan higrofit, dan Tumbuhan darat .

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

REFLEKSI PERTEMUAN KETIGA (Kelompok 5 dan 6)

KELOMPOK 5
FAKTOR EDAFIK (TANAH)
Pada diskusi pertemuan ketiga, kelompok 5 membahas mengenai faktor abiotik , yaitu mengenai faktor edafik atau tanah. Berikut adalah poin-poin dari hasil presentasi dan diskusi kelompok .

Tanah adalah lapisan permukaan bumi yang berungsi sebagai tempat tumbuhnya tanaman, sistem perakaran dan sebagai daerah penyuplai air.
Tanah tersusun atas empat bahan utama, yaitu bahan-bahan mineral, udara, bahan organik dan air.
Tanah juga bertindak sebagai medium untuk pertumbuhan tanaman, yang dimana tanah tersebut menyediakan air dan zat-zat gizi yang sangat penting untuk syarat pertumbuhan tanaman.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

HASIL RESUME KELOMPOK 1 DAN 2

Hasil Resume Presentasi Kelompok 1 dan 2.
Hari, Tanggal : Senin, 28 Nopember 2011

Kelompok 1

PENGERTIAN DASAR DALAM EKOLOGI TUMBUHAN

Secara umum pengertian dari ekologi adalah hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya.  Ekologi tanaman mengandung dua pengertian, yaitu ekologi sebagai ilmu dan tanaman sebagai obyek. Ekologi berasal dari kata Oikos = rumah , logos = ilmu. Sedangkan tanaman adalah tumbuhan yang telah dibudidayakan untuk maksud tertentu sehingga hasilnya dapat dijadikan sebagai alat untuk memenihi kebutuhan yang memiliki nilai ekonomi. Jadi Ekologi Tanaman merupakan ilmu yang membicarakan tentang hubungan timbal balik yang terdapat antara tanaman dan lingkungannya serta antara kelompok-kelompok tanaman. Ekologi tumbuhan mengalami perkembangan pesat setelah beberapa ahli botani juga tertarik untuk meneliti tentang ekologi tumbuhan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Sekilas Tentang Benalu

Simbiosis berasal dari bahasa Yunani sym yang berarti dengan dan biosis yang berarti kehidupan. Simbiosis merupakan interaksi antara dua organisme yang hidup berdampingan. Simbiosis merupakan pola interaksi yang sangat erat dan khusus antara dua makhluk hidup yang berlainan jenis. Makhluk hidup yang melakukan simbiosis disebut simbion.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

ARISTOTELES “BAPAK ILMU PENGETAHUAN”

Aristoteles adalah salah satu tokoh filsuf Yunani yang terbesar sepanjang sejarah ilmu pengetahuan, murid dari Plato (427 – 347 SM) dan guru dari Alexander yang Agung. Bersama dengan Socrates dan Plato, Aristoteles dianggap sebagai satu dari tiga orang filsuf yang paling berpengaruh di pemikiran barat.

Aristoteles lahir di Stagira, wilayah Chalcidice, Thracia, Yunani (dahulunya termasuk wilayah Macedonia tengah) tahun 384 SM. Ayahnya bernama Nicomachus adalah seorang ahli fisika kenamaan dan juga seorang ahli pengobatan (tabib) pribadi Raja Amyntas III dari Macedonia yang merupakan kakek dari Alexander yang Agung.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

PENGARUH AIR DAN AMPAS TEH TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN SENGON



BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
Indonesia terletak pada 6’LU sampai 11’LS serta 95’BT sampai 141’BT. Karena letak garis lintang Indonesia tersebut Indonesia memiliki iklim tropis, tentu saja dengan curah hujan yang tinggi. Karena Indonesia memiliki iklim tropis maka sudah sepatutnya negeri ini memiliki biodiversity yang sangat banyak. Banyak jenis flora maupun fauna yang dapat hidup di negeri yang mendapat julukan “gemah ripah loh jinawi”. Salah satunya ialah tanaman sengon, tanaman ini merupakan tanaman asli Indonesia. Tanaman ini dapat tumbuh dan berkembang dengan baik di negeri ini. Sebagaimana telah kita ketahui, akhir-akhir ini tumbuhan di bumi sebagian telah berkurang. Bukan hanya disebabkan karena adanya pemanasan global, namun juga disebabkan oleh ulah manusia sendiri.          

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

KANTONG SEMAR (Nepenthes sp.) DI HUTAN SUMATERA, TANAMAN UNIK YANG SEMAKIN LANGKA

http://www.dephut.go.id/files/Fatahul-Azwar.pdf



Review:

Di dalam ilmu ekologi ada dua macam kajian yaitu sinekologi dan autekologi.  Setelah di baca dan dipahami secara seksama, tulisan   ini termasuk kedalam sinekologi. Sinekologi sendiri merupakan suatu hubungan yang melibatkan satu populasi yang saling berinteraksi terhadap sesama spesies dan juga terhadap lingkungan hidupnya.
Tulisan ini bermaksud untuk memberikan informasi mengenai kondisi Nepenthes sp. atau
yang lebih dikenal dengan sebutan kantong semar di wilayah Sumatera.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Pengertian Autekologi dan Sinekologi

EKOLOGI

::Pengertian ::
Istilah Ekologi diperkenalkan oleh Ernest Haeckel (1869), berasal dari bahasa Yunani, yaitu :
Oikos = Tempat Tinggal (rumah)
Logos = Ilmu, telaah

Oleh karena itu Ekologi adalah ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara mahluk hidup dengan sesamanya dan dengan lingkungnya.

Di dalam ekologi hutan ada dua bidang kajian, yaitu : Autekologi dan Sinekologi.
  • Autekologi yaitu ekologi yang mempelajari suatu spesies organisme atau organisme secara individu yang berinteraksi dengan lingkungannya. Contoh autekologi misalnya mempelajari sejarah hidup suatu spesies organisme, perilaku, dan adaptasinya terhadap lingkungan. Jadi, jika kita mempelajari hubungan antara pohon Pinus merkusii dengan lingkungannya, maka itu termasuk autekologi. Contoh lain adalah mempelajari kemampuan adaptasi pohon merbau (Intsia palembanica) di padang alang-alang, dan lain sebagainya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

yaa baru nyoba-nyoba..

akhirnya.. blog kesekiann udah jadii juga... 
bukan karena doyan ngeblog.. tpi gara2 lupa kombinasi emal ma password...
*ketahuan dah pikunnya.

hm.. yaudah malam inii ngiseng nyoba2 ngeblog.
lagi ngeblank gg bisa ngerjain analisa pengamatan dasa praktikum ilmu gizi...

kayaknya ngeblog asyik juga.
nyobaa ah...
lagean kn bisa minta ajarin ma "ahlinya" kalau bingung.. hhe,

ywd sekian dah curcol gejenya... lanjut lagi mw liat2 yang laen..
daaaaahhh.. ^.^

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS